RANTAUKOPAR-- Baru lebih kurang 1 ( satu ) bulan Ruslan dan kawan - kawan ( dkk ) diamanahkan menjadi ketua atau pengurus pemuda di Kelurahan Rantau Kopar, Kecamatan Rantau Kopar, Kabupaten Rokan Hilir ( Rohil ), saat ini mulai menjalankan silaturahmi dengan berbagai pihak.
"Alhamdulillah, amanah ini semua berkat do'a, usaha serta komunikasi dan silaturahmi yang baik sesama pengurus dan pendukung. Maka saat ini kami gencar lakukan silaturahmi," kata Ketua Pemuda Kelurahan Rantau Kopar, Ruslan kepada wartawan, Selasa (4/2/2025).
Tujuan silaturahmi ini terang Ruslan, yaitu untuk bisa mempelancar program kerja yang akan dilakukan. Dan program kerja saat ini yang dikakukan mengganti bola lampu jalan yang rusak serta memberi bantuan alat olahraga.
"Percayalah, Allah SWT akan mengabulkan dan meridhoi niat yang baik kita untuk membawa perubahan Kelurahan Rantau Kopar ke arah yang lebih baik, maju dan berjaya kembali," paparnya
"Kami dituakan selangkah, mohon do'a dan kerjasama yang baiknya kepada semua pihak, supaya amanah ini bisa kami jalankan dengan sebaik-baiknya. Aamiin ya Allah, tetap jaga kekompakan yang baik utamakan adab, komunikasi dan silaturahmi yang baik, dan sekarang tidak adalagi nomor urut, kita semua sama," tambahnya.
Ruslan menjelaskan, bahwa program yang akan dibuatnya yaitu kegiatan agama, kegiatan sosial. Misalnya membantu keluarga yang meninggal dunia, baik kaya maupun miskin, untuk papan keranda dan paku.
"Kemudian kegiatan olah raga, serta kegiatan membimbing generasi muda dari hoby yang baik jadi prestasi, serta membantu pemuda yang belum bekerja, agar bisa dapat kerja," pungkasnya. ( ZFN ).
Terkait
IKLAN